Setahun setelah merilis single pertama yang berjudul ‘We Blind’, kini Circle Fox bersiap meluncurkan mini album atau EP mereka dengan terlebih dahulu melempar debut single pertamanya yang bertajuk ‘SWIM’ pada tanggal 10 Agustus 2019.
Circle Fox terbentuk di Yogyakarta sejak tahun 2016 dan telah banyak mengalami bongkar pasang personel. Memasuki akhir tahun 2018, Circle Fox telah memiliki formasi tetap yang terdiri dari Ikhsan Prayogo pada gitar, Naufal Zihni Fauzan pada vokal, Astarina Dian pada bass dan backing vocal, dan Maulana Teja pada gitar.
Lirik single “SWIM” ditulis oleh Naufal dan komposisi musiknya dibuat oleh Ikhsan pada tahun 2016, kemudian dikembangkan lagi pada akhir tahun 2018 bersama personel yang tersisa, serta dibantu juga oleh Farid Primandha yang mengisi drums.
Single tersebut berkisah tentang romansa dua dunia antara manusia dengan arwah yang meninggal dunia karena tenggelam. Dalam penyusunan lirik ini, Naufal terinspirasi dari cerita sebuah film asal Taiwan yang ber-genre horror.
Selama proses produksi untuk single ‘SWIM’, Circle Fox mendapat banyak bantuan dari teman-teman musisi, seperti Bable Sagala saat proses recording instrumen, Giyasurrahman saat proses recording vokal, Farid Primandha saat proses mixing, dan Hikam saat proses mastering.
Single ‘SWIM’ ini akan dirilis pertama kali dalam format video musik yang ditayangkan di kanal Youtube mereka. Video musik ini berisi potongan-potongan footage dari berbagai momen bersama teman-teman yang turut serta dalam perjalanan Circle Fox sampai saat ini. Sebagian besar video direkam secara mandiri oleh personel Circle Fox, namun ada beberapa potongan footage yang diambil oleh tim dokumentasi ketika Circle Fox mengisi di beberapa panggung.
“Kami harap single ‘SWIM’ ini dapat diterima oleh khalayak luas, dan memancing ketertarikan mereka untuk mengikuti perkembangan karya-karya kami selanjutnya”, pungkas Astarina.