Long Live the Crowdsurfer!

Search
Close this search box.

Grup Rock Alternatif Asal Bandung, Loner Lunar, Merilis Single ‘The City (You're Missing From Me)’

Loner Lunar, kelompok musik muda asal Bandung, merilis single berjudul ‘The City (You’re Missing From Me)’ pada tanggal 12 Juli 2019. Ditengah arus deras musisi muda yang memainkan musik pop sidestream ataupun elektronik, band
yang terdiri dari Jasmine Ansori (vokal), Ivan Rifaldy (gitar), Emir Agung Mahendra (bass), Kevi Tumbuan (drum), Julian Pratama (gitar) ini memilih membangkitkan kembali musik rock alternatif.
Musik Loner Lunar bertumpu pada kekuatan vokal vokalis Jasmine Ansori dan eksplorasi bebunyian dari departemen gitar, synthesizer, hingga drum. Sedikit mengingatkan kita pada musik rock alternatif ala Radiohead. Setidaknya itu yang terdengar dari single mereka, ‘The City (You’re Missing From Me)’.
Lagu ‘The City (You’re Missing From Me)’ yang liriknya ditulis oleh Kane, panggilan akrab dari Jasmine, ini bercerita tentang kerinduannya kepada rumah keduanya. “Saat saya kembali kesana, semua telah berubah. Tidak lagi sama seperti saat saya meninggalkan kota ini. Orang-orang dan semua yang ada di sana berubah.” Ujar Kane saat berusaha menggambarkan apa yang dirasakannya melalui lagu ‘The City (You’re Missing From Me)’.
Kane menggambarkan apa yang hilang dari perasaannya melalui metafora sebuah kota. “Ada bagian yang hilang dalam waktu yang lama. Namun ketika kamu kembali dan tidak menyelesaikan bagian yang hilang itu, bukankah mengharukan sekaligus pilu?” Kane menambahkan.
Lagu yang musiknya ditulis dan dimainkan bersama-sama oleh seluruh anggota Loner Lunar ini diproduseri oleh Loner Lunar dan Wisnu Ikhsantama W. Sesi mixing dilakukan oleh Wisnu Ikhsantama W. sedangkan masteringnya dikerjakan oleh Marcel James. Lagu ‘The City (You’re Missing From Me)’ yang didistribusikan via Sun Eater sudah bisa dinikmati di seluruh layanan musik.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles